Koramil Gemolong Berikan Pelatihan PBB Kepada Siswa SMK Sakti

0
13 views
Bagikan :

Sragen, TelusuR.ID – Anggota Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen Sertu Eko memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Sakti Gemolong, Rabu (14/01/2026). Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk sikap disiplin, kekompakan, serta menanamkan rasa tanggung jawab dan jiwa nasionalisme pada para pelajar.

Dalam pelatihan tersebut, Sertu Eko melatih dasar-dasar PBB, seperti sikap sempurna, penghormatan, hadap kanan dan kiri, langkah tegap, serta kekompakan dalam barisan. Para siswa terlihat antusias dan mengikuti setiap instruksi dengan penuh semangat.

Eko menyampaikan bahwa latihan PBB tidak hanya melatih fisik, tetapi juga membentuk mental, kedisiplinan, dan karakter siswa agar siap menghadapi tantangan di masa depan, baik di lingkungan sekolah maupun di masyarakat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa SMK Sakti Gemolong dapat menerapkan nilai-nilai kedisiplinan dan kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan pelatihan PBB ini menjadi wujud nyata kepedulian TNI terhadap pembinaan generasi muda.

(Agus Kemplu)

Tinggalkan Balasan